(Kejurnas PBSI 2017) Ahsan/Hendra Kembali Rujuk

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan Saat Berlatih di GOR Sahabudin (29/11).
Nasional ‐ Created by AH

Kejuaraan Nasional PBSI 2017 Gubernur Kepulauan Bangka Belitung menjadi ajang bagi Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan untuk berduet lagi. Pasangan peraih medali emas Kejuaraan Dunia 2013 dan 2015 tersebut turut meramaikan persaingan di nomor ganda dewasa putra.

Saat ini, Ahsan berpasangan dengan Rian Agung Saputro. Sementara Hendra sudah keluar dari pelatnas dan kini berpasangan dengan pemain Malaysia, Tan Boon Heong. Ahsan dan Hendra pernah menjadi salah satu pasangan ganda putra andalan Indonesia. Keduanya berpartner pada periode 2012-2016.

Selama periode tersebut, mereka sukses merengkuh berbagai prestasi bergengsi. Diantaranya yakni dua kali menjuarai Kejuaraan Dunia BWF dan meraih sembilan gelar turnamen superseries milik BWF.

Selain diwarnai rujuknya Ahsan/Hendra, Kejurnas kali ini juga menjadi ajang pertukaran antara pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Berry Angriawan/Hardianto. Angga Pratama akan turun bersama Berry Angriawan. Bagi Angga/Berry ini adalah kali pertama mereka berpasangan di ajang resmi.

Sementara Ricky Karanda Suwardi berpasangan dengan Hardianto sukses meraih kemenangan perdana mereka, Rabu (29/11). Menghadapi Muhammad Fachrikar Adma Parlindungan/Reza Dwicahya Purnama (DKI Jakarta), keduanya sukses meraih kemenangan 21-18 dan 21-18. Selanjutnya, Ricky/Hardianto akan bertemu Akbar Bintang Cahyono/Bagas Maulana (Jawa Tengah) yang pada babak sebelumnya mendapat bye.

Pada babak kedua nomor ganda dewasa putra yang berlangsung Rabu (29/11), Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan  akan menghadapi Abu Bakar Siddik Harahap/Muhamad Hadiyat (Jawa Barat) dan akan bermain sekitar pukul 17.20 WIB di GOR Sahabudin. Sementara Angga Pratama/Berry Angriawan akan bertemu Didit Juang Indrianto/Riky Widianto (Jawa Timur) pada jam dan tempat yang sama.