Unikom Pertahankan Gelar

Nasional ‐ Created by BAZ

BANDUNG - Tim putra Universitas Komputer Indonesia (Unikom) berhasil pertahankan gelar LIMA Badminton West Java Conference. Dalam laga ulangan final musim lalu, Unikom kembali bungkam tim Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), 3-1 pada laga yang dihelat di GOR Lodaya, Bandung, Minggu (17/4).

 

Tunggal putra Unikom, Zulfikar Aziz Hidayat, harus mengakui kemenangan Cecep Muhammad Alawi usai dikalahkan melalui drama rubber set, 21-7, 15-21 dan 11-3. Di partai kedua, unggulan partai ganda Unikom, Bagus dan Hadiyat mampu membawa timnya imbang setelah mengalahkan ganda putra UPI, Setia dan Fiki dengan dua set langsung pada laga berdurasi 21 menit dengan skor akhir 21-13, 21-14.

Keadaan berbalik saat laga ketiga yang mempertandingkan partai tripel. Apid/Ivandi/Tomi yang dipercaya Aryanto sebagai pelatih berhasil bawa tim Unikom unggul 2-1. Berhadapan dengan trio UPI yang diperkuat oleh Ade/Deris/Dani, Apid dan kawan-kawan berhasil meraih kemenangan dengan dua set langsung, 21-18, 21-18.

Ambisi UPI merebut juara LIMA Badminton dari Unikom di musim ini harus kandas ketika tunggal putra kedua mereka, Rifky, menyerah dua set langsung atas Muhammad Hadiyat. Bermain selama 25 menit, Muhammad Hadiyat berhasil meraih kemenangan dengan skor 21-8, 21-16.

"Para pemain bermain bagus pada laga ini. Kerjasama dan tampil maksimal membuat mereka akhirnya bisa kembali mempertahankan gelar juara, dan saya pikir ini memang hasil yang pantas untuk mereka dapatkan. Menghadapi LIMA nasional, saya akan persiapkan tim lebih matang lagi terutama dari segi strategi dan kesiapan pemainnya sendiri," ujar Ariyanto. 

Kegagalan UPI di parta final ini, pelatih Ahmad Saepul Azahri meyebut dikarenakan faktor kurang siapnya kondisi pemain terutama dari fisik. "Saya menilai para pemain tadi bermain sudah cukup baik, tapi kurang baiknya kondisi fisik membuat mereka kembali harus gagal. Namun, ini bukanlah akhir tujuan kami karena masih ada babak LIMA nasional. Setelah ini, saya akan persiapkan tim dengan program-program latihan yang lebih intens lagi," sebutnya. 

Meski kalah pada laga ini, tim putra UPI akan kembali berlaga di babak LIMA Badminton Nationals bersama dengan Unikom dan Unpad yang secara mengejutkan mampu mengalahkan STKIP Pasundan di perebutan tempat ketiga. LIMA Badminton Nationals nantinya akan diselenggarkan di Surabaya pada 3-7 Agustus 2016. 

Namun, sebelum menghelat laga tersebut, LIMA Badminton terlebih dahulu menyelenggarakan LIMA Badminton Centra Java and Yogyakarta Conference yang akan berlansung di Yogyakarta 25-29 April 2016.

 

Foto: LIMA Badminton