Deswanti gagal memetik hasil positif pada turnamen bulu tangkis Indonesia Masters II 2023. Kendati sudah berusaha maksimal, ia kalah dari wakil Jepang, Tomoka Miyazaki. Dalam laga yang digelar di Jatim Expo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (25/10), tunggal putri kelahiran 3 Desember 2004 itu kalah dua gim langsung 12-21, 18-21.
Pada pertandingan ini, juara Lithuanian International 2023 tersebut mengaku sudah berupaya mengimbangi permainan tunggal putri berperingkat 96 dunia itu. Deswanti pun sudah berusaha mengeluarkan permainan terbaiknya. Namun, harus diakui, juara BWF World Junior Championships 2022 asal Jepang itu bermain lebih baik di laga ini.
"Saya sudah memberikan permainan terbaik saya di laga ini. Saya seharusnya bisa bermain dengan sabar dengan tidak bermain terburu-buru," ungkap tunggal putri berperingkat 224 dunia itu melalui siaran pers Humas PP PBSI.
Sementara, Kyla harus mengakui keunggulan wakil Jepang, Manami Suizu, dua gim langsung dengan skor ketat 20-22, 19-21. Pada pertandingan ini tunggal putri berperingkat 242 dunia itu sudah memberikan perlawanan terbaik untuk bisa melangkah ke 16 besar. "Saya sudah mengerahkan permainan terbaik di laga ini. Memang hasilnya tidak seperti yang saya harapkan. Saya sudah mencoba dan berjuang untuk meraih kemenangan," tambah tunggal putri kelahiran 18 Agustus 2003 itu
Tasya juga mengalami kekalahan. Ia menyerah di tangan wakil Thailand, Thamonwan Nithiittikrai dengan skor 21-13, 12-21, 11-21. Pebulu tangkis kelahiran 17 Agustus 2004 itu mengaku kehilangan fokus saat sudah unggul sehingga harus mengakui keunggulan wakil negeri "Gajah Putih" dalam tempo 47 menit. "Fokus dan konsentrasi saya hilang. Saya kurang beradaptasi dengan strategi lawan di tengah pertandingan," kata runner-up Alpes International U19 itu.
Adapun Gabriela kalah dari wakil Jepang, Asuka Takahashi, dengan skor 15-21, 16-21.