(Piala Thomas-Uber 2016) Nitya Absen, Greysia Jadi Kapten Tim Uber

Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii
Nasional ‐ Created by BAZ

JAKARTA - Pebulutangkis nasional Indonesia yang turun di nomor ganda putri, Nitya Krishinda Maheswari urung tampil di ajang Piala Uber 2016 lantaran cedera lutut usai tampil di Kejuaraan Asia Bulutangkis 2016. Posisinya sebagai kapten tim kini digantikan Greysia Polii yang juga rekan duetnya di lapangan.

Nitya mengalami cedera lutut usai melakoni laga fantastis berdurasi 161 menit yang mencatatkan sejarah baru di kancah bulutangkis dunia. Usai bertanding, lututnya agak bengkak dan disarankan tim medis untuk beristirahat untuk memulihkan kondisinya lagi.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Rexy Mainaky mengatakan, absennya Nitya jelas merugikan tim uber Merah Putih. Pasalnya, Nitya yang berpasangan dengan Greysia di ganda putri menjadi salah satu tonggak Indonesia untuk menyumbangkan angka kemenangan.

"Posisi Kapten Tim Uber akan diserahkan kepada Greysia, sedangkan satu slot kosong di ganda putri bakal diisi Tiara Rosalia Nuradiah. Pasti ada perubahan kekuatan dengan absennya Nitya, setidaknya 30 persen kekuatan tim Uber kita akan berkurang," jelas Rexy.

Absennya Nitya tentunya sangat disayangkan, mengingat dia dan Greysia kini menduduki peringkat dua dunia. Praktis, keduanya menjadi amunisi besar yang dapat membantu Tim Uber Merah Putih untuk mengalahkan lawan-lawan berat nantinya.

Final Piala Thomas dan Uber 2016 akan berlangsung di Kunshan, Tiongkok, pada 15-22 Mei 2016. Tim Uber Indonesia berada di Grup C bersama Thailand, Bulgaria dan Hongkong untuk merebut satu tiket ke partai final.

Tanpa Nitya, tim Uber Cup Indonesia pada sektor ganda akan diperkuat Ni Ketut Mahadewi Istarani/Anggia Shitta Awanda, Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari serta Greysia dan Tiara. Sementara, di kelompok tunggal diperkuat Maria Febe Kusumastuti, Hanna Ramadini, Fitriani, dan Gregoria Mariska.