Hendra/Ahsan Semakin Dekat dengan Perempat Final

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia) mengembalikan shuttlecock. (Foto: BADMINTONPHOTO - Shi Tang)
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia) mengembalikan shuttlecock. (Foto: BADMINTONPHOTO - Shi Tang)
Internasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan menuntaskan laga kedua mereka di fase penyisihan Grup D Olimpiade Tokyo 2020 dengan kemenangan dua game langsung atas ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Tampil solid, The Daddies berhasil memungkasi pertarungan dengan skor 21-16 dan 21-19 pada pertandingan yang berlangsung di Mushashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Senin (26/7).

“Alhamdulilah kami bisa melewati laga hari ini, pertandingan yang cukup susah karena pasangan Malaysia juga tampil baik. Jadi kami bersyukur bisa menang di laga ini. Kondisi venue aman, angin dan shuttlecock tidak ada masalah. Kami nyaman,” kata Mohammad Ahsan dalam siaran pers National Olympic Committee (NOC) Indonesia yang diterima Djarumbadminton.com.

Sudah mengantongi dua kemenangan di fase penyisihan grup, peluang Hendra/Ahsan untuk lolos ke babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020 semakin terbuka lebar. Tapi, mereka masih harus melakoni laga pamungkas di Grup D melawan wakil Korea, Choi Solgyu/Seo Seungjae yang sejauh ini sudah mengantongi satu kemenangan.

The Daddies mengatakan bahwa mereka harus lebih fokus untuk pertandingan selanjutnya. Apalagi menurut Hendra/Ahsan, Choi/Seo adalah pasangan yang tidak mudah untuk dikalahkan karena memiliki pertahanan yang kuat dan rapat.

Belum lagi, Hendra/Ahsan punya catatan kurang bagus dalam rekor head to head dengan Choi/Seo. Dari empat pertemuan sebelumnya, The Daddies tercatat baru sekali menang dari pasangan nomor delapan dunia itu. Kemenangan itu terjadi pada pertemuan terakhir di kejuaraan BWF World Tour Finals 2020 Bangkok, Januari lalu. “Pemain Korea ini punya power yang bagus, pertahanan mereka ini cukup rapat,” ujarnya.

“Besok bukan laga yang mudah ya karena pasangan Korea (Choi Solgyu/SEO Seungjae) juga merupakan pasangan yang hebat. Tapi, kita lihat saja game besok seperti apa dan mau mendiskusikan dulu dengan pelatih untuk strategi besök. Sekarang ini mungkin kami fokus recovery dulu,” timpal Hendra Setiawan menambahkan.