Skuad Indonesia pada Asian Games 2022 (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Tim Indonesia Bertolak ke Hangzhou

Jakarta | Tim bulu tangkis Indonesia bertolak menuju Hangzhou, China, via Hong Kong pada Senin (25/9) dini hari WIB dari bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. Tim ini bakal berlaga di ajang multi-cabang Asian Games ke-19 yang sedianya berlangsung pada 2022. Berkekuatan 10 pebulu tangkis putra dan 10 pebulu tangkis putri, skuad "Merah Putih" siap memberikan hasil yang terbaik.

Anthony Sinisuka Ginting & Jonatan Christie (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Yang Perlu Diperhatikan Ginting dan Jojo

Jakarta | Pelatih tunggal putra pelatnas bulu tangkis Indonesia Irwansyah mengatakan, Anthony Sinisuka Ginting siap kembali ke performa terbaiknya jelang Asian Games Hangzhou 2022. Sementara, Irwansyah menilai, Jonatan Christie tetap perlu menguatkan pikirannya agar tidak membebani diri sendiri dan bisa tampil lepas. Pasalnya, atlet yang akrab disapa Jojo ini adalah peraih medali emas pada Asian Games Jakarta-Palembang 2018.

Gregoria Mariska Tunjung (Djarum Badminton)

Asian Games 2022 - Misi Medali Gregoria Mariska Tunjung

Jakarta | Atlet tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung menyampaikan keinginannya untuk meraih medali Asian Games Hangzhou 2022, yang akan bergulir pada pekan depan. Pada Asian Games Jakarta-Palembang 2018, pemain asal Wonogiri, Jawa Tengah ini turut mengantarkan "Merah Putih" meraih medali perunggu beregu putri. Kini, Indonesia menaruh harapan pada Gregoria pada Asian Games edisi ke-19 tersebut.

Loh Kean Yew, Anthony Sinisuka Ginting, Kanta Tsuneyama, & Lu Guangzu (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Seputar Persaingan Sektor Tunggal Putra, Target, dan Medali

Jakarta | Persaingan sektor tunggal putra pada Asian Games Hangzhou 2022 diprediksi akan berlangsung sengit. Setiap pemain tidak akan menganggap enteng peta kompetisi pada ajang multi-cabang terbesar di Asia tersebut. Meski kompetisi tersebut hanya sebatas regional, tingkat gengsi dan tekanan yang ada dinilai setara dengan turnamen bulu tangkis garapan Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).

Jonatan Christie (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Semangat Jojo Mempertahankan Emas

Jakarta | Bagi atlet tunggal putra Jonatan Christie, gelar juara Hong Kong Open 2023 yang direbutnya pada pekan lalu, menjadi motivasi tersendiri sebelum bertandang ke Hangzhou untuk mengikuti Asian Games 2022 pada pekan depan. Ia mengaku tak merasa terbebani dengan ekspektasi untuk mempertahankan emas Asian Games yang diraihnya pada 2018, saat Indonesia menjadi tuan rumah pesta olahraga terbesar se-Asia itu.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Fajar/Rian Membidik Titik Balik di Hangzhou

Jakarta | Pelatih ganda putra pelatnas bulu tangkis Indonesia Aryono Miranat menyoroti pentingnya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto untuk mengembalikan motivasi mereka agar dapat kembali ke performa terbaik. Ia berharap, Asian Games Hangzhou 2022 menjadi titik balik bagi ganda putra nomor satu dunia tersebut. Mengingat, Fajar/Rian pada Asian Games 2018 Jakarta-Palembang adalah finalis, meski kemudian kalah dari Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Apri/Fadia Temukan Kepercayaan Diri

Jakarta | Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti mengatakan, rasa percaya diri dan kepercayaan satu sama lain semakin meningkat jelang Asian Games 2022 Hangzhou yang bergulir mulai pekan depan. Hal tersebut menyusul performa mereka yang kian menunjukkan tren positif di beberapa turnamen terakhir, termasuk juara Hong Kong Open 2023 dan runner-up Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023.

Irwansyah & Chico Aura Dwi Wardoyo (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Ketatnya Persaingan Tunggal Putra

Jakarta | Pelatih bulu tangkis tunggal putra Indonesia Irwansyah menyoroti pentingnya bagi para atletnya untuk bisa bermain lepas demi melewati sengitnya persaingan di sektor tersebut, terutama di turnamen besar termasuk Asian Games 2022 Hangzhou. Terlebih, selain beregu putra dan ganda putra, nomor tunggal putra juga diandalkan untuk menyumbang medali emas dari ajang multi-cabang yang bergulir pada 23 September hingga 8 October 2023 ini.

Anthony Sinisuka Ginting (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Ginting Optimalkan Latihan Satu Minggu

Jakarta | Tunggal putra peringkat dua dunia Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan, waktu persiapan untuk Asian Games Hangzhou 2022 yang pendek tidak membuatnya terbebani untuk tampil prima di Hangzhou, China. Seusai langkahnya terhenti di semifinal Hong Kong Open 2023 pada pekan lalu, Anthony langsung fokus menjaga kondisi fisik dan kebugaran sekembalinya ke Indonesia, sebelum berlaga di ajang multi-cabang edisi ke-19 tersebut.

Kenta Nishimoto & Jonatan Christie (Humas PP PBSI)

Asian Games 2022 - Jonatan Fokus Pemulihan Fisik

Jakarta | Jonatan Christie memfokuskan diri pada pemulihan fisik menjelang Asian Games Hangzhou 2022 yang akan bergulir pekan depan. Hal tersebut dikatakan atlet tunggal putra Indonesia itu menyusul padatnya jadwal turnamen sepanjang tahun ini, serta cedera otot perut yang dialaminya saat menghadapi unggulan teratas Viktor Axelsen asal Denmark, di semifinal China Open 2023.