Caption Foto: Gregoria Mariska Tunjung (Foto: PBSI)

(Asian Games 2018) Belum Ada Obatnya!

Jakarta | Penampilan apik Gregoria Mariska Tunjung akhirnya berbuah manis setelah sukses menumbangkan Sung Ji Hyun pada partai pembuka babak perempat final Asian Games 2018 lewat drama rubber game, 21-13, 8-21 dan 21-18, yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Senin (20/8). Dengan kemenangan tersebut, Gregoria berhasil menyumbangkan satu angka untuk keunggulan sementara tim putri Indonesia atas Korea.

Srikanth Kidambi.

(Asian Games 2018) Srikanth Vs Istora

Jakarta | Publik Istora yang terkenal fanatik menjadi magnet tersendiri bagi perbulutangkisan dunia, tak terkecuali bagi para atletnya. Tak jarang beberapa pebulutangkis dunia berharap mampu menaklukkan ‘Keangkeran’ fanatisme supporter Indonesia yang menggebu-gebu.

Anthony Sinisuka Ginting

(Asian Games 2018) Jangan Coba-coba!

Jakarta | Tim putra Indonesia yang sudah lebih dulu memastikan diri lolos ke babak perempat final Asian Games 2018 akan berhadapan dengan India, Senin (20/8) di Istora Senayan, Jakarta. Pertandingan ini akan menjadi penampilan perdana Anthony Sinisuka Ginting dkk dalam ajang bergengsi empat tahunan tersebut.

Gregoria Mariska Tunjung

(Asian Games 2018) Secercah Harapan Srikandi Indonesia

Jakarta | Tim putri Indonesia yang tampil dalam perhelatan akbar Asian Games 2018 akan berjumpa Korea di babak perempat final beregu putri, Senin (20/8). Kesuksesan pasukan Merah-Putih dalam membungkam tim putri Hongkong dengan kemenangan telak 3-0 di babak 16 besar, menimbulkan secercah harapan dan modal penting bagi para Srikandi Indonesia untuk menghadapi pasukan Negeri Ginseng.

Fitriani

(Asian Games 2018) Fitriani: Beban Berkurang!

Jakarta | Tampil sebagai tunggal kedua tim beregu putri Indonesia dalam ajang Asian Games 2018, membuat beban Fitriani sedikit berkurang dan mampu tampil lebih lepas. Fitri sukses memastikan tiket perempat final untuk tim putri Indonesia lewat kemenangan 3-0 atas Hongkong, setelah berhasil mencuri kemenangan dari Yip Pui Yin, dengan skor 18-21, 21-13 dan 21-10, lewat pertandingan yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta (19/8).

Ruselli Hartawan, Fitriani, Susy Susanti, Minarti Timur, Gregoria Mariska Tunjung
Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)

(Asian Games 2018) Tantangan Berat Bagi Tim Beregu Putra Indonesia

Tim beregu bulutangkis Indonesia mesti ekstra kerja keras sejak laga pertama pertandingan beregu Asian Games 2018. Berdasarkan hasil undian yang dilakukan malam tadi di Istora, tim putri Indonesia ada di pool atas, bersama Hong Kong, Jepang, India dan Korea. Sedangkan di pool bawah diisi Tiongkok, Taiwan, Thailand, Maladewa, Pakistan dan Nepal.

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Foto: PBSI)

(Asian Games 2018) Ganda Putra Siap Target Emas

Sektor ganda putra, bersama ganda campuran, memang menjadi andalan tim Indonesia pada mayoritas event-event penting, baik beregu maupun perorangan. Sektor ganda putra menjadi salah satu sektor yang paling disorot di cabang bulutangkis pada Asian Games 2018.